Jumat, 21 Mei 2010
Maaf saudara blogger semua, Good Client kali ini akan membahas satu masalah yang bersifat ghoib. Yaitu Tuyul dan cara menanggulanginya. Mudah mudahan sedikit tips ini bisa bermanfaat buat sobat semua yang yang lagi punya masalah sama tuyul.

Sangat dimungkinkan uang atau sebagian harta kita dicuri oleh makhluk sejenis Jin atau sering di sebut tuyul. Hal ini juga pernah terjadi pada zaman Nabi. Yaitu adanya pencurian zakat fitrah yang dilakukan sekelompok Jin/ tuyul, padahal barang tersebut dijaga oleh Abu Hurairah Sahabat Nabi.

Nah jika hal seperti ini terjadi pada zaman Nabi, tentunya terjadi pada zaman kita juga kan??

Percaya ngga percaya saya sendiri pernah mengalaminya. Baca cerita selengkapnya di Waspada Tuyul'. Banyak cara yang bisa kita lakukan untuk menolak tuyul. Namun sebagai muslim hendaknya memakai cara yang diajarkan oleh Nabi saw. Selain sederhana dan terbukti ampu, cara ini juga tidak rawan kemusyrikan dan aqidah kita tetap terjaga. Soalnya urusan dengan hal ghoib bisa dibilang gampang-gampang susah.

Namun yang perlu kita yakini adalah bahwa Jin/ Setan itu ada dan kita sebagai hamba Allah harus memposisikan diri sebagai musuhnya dan bukan sebaliknya (menjadikan sekutunya).

Cara sederhana tersebut adalah dengan membaca Basmalah ketika kita akan menutup pintu, laci dan lain sebagainya. Namun tidak cukup dengan hanya baca saja. Perlunya kemurnian hati dan yakin bahwa tiada kekuatan yang lebih besar kecuali hanya milik Allah semata.

Nah mungkin itu saja postingan pendek kali ini.. semoga bermanfaat

wassalam.